Monday, October 23, 2017

October 23, 2017

Berita Bola - Ryan Giggs mengungkapkan ketertarikan menangani dua klub Premier League. Leicester City dan Everton merupakan kedua klub itu.

Posisi manajer The Foxes dan The Toffees sedang lowong. Everton baru saja memecat Ronald Koeman. Sementara itu, Leicester sudah memberhentikan Craig Shakespeare beberapa waktu lalu.

Giggs sendiri sudah menganggur sejak musim lalu. Dia tak masuk ke jajaran staf pelatih MU sejak Jose Mourinho menjadi peracik strategi.

"Saya pikir Anda memperhatikan dua tim ini, Leicester menjadi jura dua musim lalu. Everton menjadi klub hebat dengan sejarah yang fantastis. Bagi saya, ini merupakan klub-klub yang menarik untuk saya tangani," kata Giggs di Sky Sports.

"Namun, ada banyak pelatih di luar sana yang tertarik pada posisi itu. Saya sudah pernah bilang saya akan terbuka dengan klub yang mau berbagi dengan ambisi pribadi saya. Saya ingin memperbaiki klub, memperbaiki pemain, untuk menikmati bekerja untuk mereka dan untuk para pemain agar bisa menikmati tantangan."

"Ada beberapa pemain di Premier League yang akan menjadi pekerjaan bagus, tapi juga di Championship dan League One. Lebih karena filosofi dibandingkan reputasi tinggi klub," dia menambahkan.

Giggs pernah menjadi manajer interim MU pada akhir musim 2013/2014. Saat itu, Setan Merah baru memecat David Moyes. Dalam empat pertandingan yang dijalani, Giggs menyumbangkan dua kemenangan dan masing-masing sekali hasil imbang serta kekalahan.

0 comments:

Post a Comment